Ida Ayu Ketut Surya Adnyani, Pertahankan Disertasi tentang Implementasi TPS3R Terpadu di Gianyar

Selasa, 23 April 2024 - 15:18:19 WIB
Dibaca: 33 kali

Surabaya, 23 April 2024 – Ida Ayu Ketut Surya Adnyani, SE.MAP, mahasiswa program doktor Ilmu Administrasi FISIP Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya (Untag Surabaya) berhasil mempertahankan disertasinya dengan judul "Implementasi Kebijakan Tempat Pengelolaan Sampah Reduce, Reuse dan Recycle (TPS3R) Terpadu Perdesaan di Kabupaten Gianyar Provinsi Bali". Ujian terbuka berlangsung pada hari Selasa, 23 April 2024 di ruang meeting Graha Wiyata Kampus Untag Surabaya.

Disertasi Ida Ayu Ketut Surya Adnyani membahas tentang implementasi kebijakan TPS3R terpadu di Kabupaten Gianyar, Bali.

Ujian terbuka disertasi Ida Ayu Ketut Surya Adnyani dipimpin oleh Rektor Untag Surabaya Prof. Dr. Mulyanto Nugroho, MM., CMA., CPA. Dibawah bimbingan Prof. Dr. V. Rudy Handoko, MS sebagai promotor dan Dr. Dra. Ayun Maduwinarti, MP sebagai ko-promotor. Penguji lain dalam ujian ini adalah Prof. Dr. Agus Sukristyanto, MS, Prof. Dr. Arif Darmawan, SU, Dr. Dra. Ayun Maduwinarti, MP, Dr. Teguh Priyosadono, Drs., M.Si, Prof. Dr. Bonaventura Ngarawula, MS, Prof. Dr. Warsono, MS.

Promotor Prof. Dr. V. Rudy Handoko, MS., dalam sambutannya menyampaikan rasa bangga atas keberhasilan Ida Ayu Ketut Surya Adnyani menyelesaikan studi doktornya. Ia berharap penelitian Ida Ayu Ketut Surya Adnyani dapat memberikan manfaat bagi masyarakat dan membawa kemajuan bagi bangsa dan negara.


Untag Surabaya || FISIP Untag Surabaya || SIM Akademik Untag Surabaya || Elearning Untag Surabaya