Penggelaran Yudisium Sarjana, Magister, dan Doktor Semester Gasal 2023-2024

Selasa, 05 Maret 2024 - 10:46:26 WIB
Dibaca: 41 kali

 

Dalam suasana penuh kehangatan dan kebahagiaan, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Untag Surabaya mengadakan acara Penggelaran Lulusan Program Sarjana, Magister, dan Doktor pada Semester Gasal 2023/2024. Acara yang diselenggarakan pada Kamis, 29 Februari 2024, dihadiri oleh anggota Senat FISIP, para guru besar, dosen, calon wisudawan, serta para tamu undangan dan orang tua lulusan terbaik.

Dalam sambutannya, Dekan FISIP Untag Surabaya, menyampaikan rasa syukur kepada Allah SWT atas nikmat dan rahmat kesehatan yang diberikan kepada semua pihak, memungkinkan acara ini berlangsung dengan lancar. Dekan juga menyampaikan ucapan terima kasih yang mendalam kepada semua yang telah berperan serta dalam perjalanan pendidikan para lulusan.

Acara yang diikuti oleh 195 wisudawan dari berbagai program studi, menghasilkan prestasi gemilang. Rincian jumlah wisudawan antara lain dari Program Sarjana Administrasi Negara sebanyak 39 orang, Administrasi Niaga sebanyak 21 orang, dan Ilmu Komunikasi sebanyak 95 orang. Sementara itu, dari Program Magister Ilmu Administrasi Publik terdapat 20 orang, Program Magister Ilmu Komunikasi sebanyak 6 orang, dan Program Doktor Ilmu Administrasi sebanyak 14 orang.

Dekan juga mengungkapkan upaya FISIP untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan, dengan melakukan perbaikan di berbagai aspek seperti pelayanan akademik, administrasi, kurikulum, serta peningkatan sarana dan prasarana. Selain itu, peningkatan kualitas SDM dosen dan tenaga kependidikan juga menjadi fokus utama.

Fakultas ini juga bangga karena seluruh enam Program Studi di FISIP telah berhasil terakreditasi. Bahkan, dua program studi, yaitu Administrasi Niaga dan Administrasi Negara, memperoleh peringkat Akreditasi Unggul. Pada bulan Februari 2024, Program Studi Ilmu Administrasi Negara menjalani Assement Lapangan untuk mendapatkan sertifikasi Internasional dari AUN-QA, dan saat ini sedang menunggu hasilnya.

Bagi para lulusan, Dekan memberikan apresiasi atas keberhasilan mereka dalam menyelesaikan perjalanan akademik dengan dedikasi, kerja keras, dan ketekunan. Beliau juga menegaskan peran penting lulusan FISIP dalam membawa perubahan positif bagi masyarakat dan dunia dengan keterampilan analisis, pemecahan masalah, dan kepemimpinan yang telah diperoleh selama studi.

Sambutan dekan diakhiri dengan harapan bahwa keberhasilan ini menjadi pijakan bagi para lulusan untuk meraih impian-impian yang lebih besar di masa depan. Selamat kepada para lulusan, semoga langkah-langkah mereka selalu dipenuhi keberhasilan.


Untag Surabaya || FISIP Untag Surabaya || SIM Akademik Untag Surabaya || Elearning Untag Surabaya